KENDAL – tak bisa dipungkiri lagi dan tidak diragukan lagi Keterampilan dan keahlian yang dimiliki prajurit TNI di lapangan yang tergabung dalam Satgas TMMD. Hal ini dapat kita lihat di lapangan, tidak cuma jago perang, jago beladiri, tetapi juga bisa beradaptasi dengan Warga Desa Sendang Kulon Kecamatan Kangkung dengan Humanis.
Selain Humanis juga bisa berinteraksi di seluruh kalangan, baik orang tua, kalangan muda, bahkan sampai yang anak - anak.hal ini terlihat pada saat salah satu TNI Anggota Kodim 0715 / Kendal sedang berinteraksi dengan anak anak di lapangan.
Berikan himbauan wajib memakai masker ikuti protokoler covid 19 bahkan memberikan pelajaran gimana cara bikin mainan layangan yang baik dan benar.agar bisa terbang tertiup angin dengan seimbang dan sempurna seperti yang diharapkan.
Salah satu anak dari Warga Desa Sendang Kulon yang pas kebetulan berpapasan dengan Satgas TMMD, Andika Pratama ( 12) sambil berteriak dengan suara keras dari halaman rumahnya,"Pak TNI ajari Bikin layangan," teriak bocah tersebut.
Hal inilah yang membuat semakin nyata bahwa hadirnya Satgas TMMD di Desa Sendang Kulon sangat dinanti dan menjadikan TNI semakin dekat di hati Warga. (Pendim 0715/Kendal)
Bagikan
Satgas TMMD Unjuk Kebolehan Ajari Anak Anak Bikin Layangan
4/
5
Oleh
0715kodimkendal@gmail.com