Jumat, 02 Juni 2023

Dandim Kendal Pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila

  


KENDAL - Dandim 0715/Kendal Letkol Inf Misael Marthen Jenry Polii, S.Sos, memimpin upacara Hari Lahir Pancasila yang di ikuti oleh Prajurit dan PNS Kodim 0715/Kendal bertempat di Lapangan Apel Makodim 0715/Kendal, Kamis (1/6/23).
Dalam upacara tersebut Dandim 0715/Kendal Letkol Inf Misael Marthen Jenry Polii, S.Sos, membacakan langsung amanat TNI Laksamana Yudo Margono, S.E., M.M, yang menyampaikan bahwa Pancasila merupakan dasar negara serta landasan ideologi bagi Bangsa Indonesia. "Setiap nilai luhur yang terkandung di dalamnya telah menjadi dasar hidup bernegara sejak konsep Pancasila diperkenalkan oleh Soekarno pada 1 Juni 1945", ucap Dandim.
Dandim kenda menambahkan bahwa Peringatan hari lahir Pancasila merupakan momen untuk mengenang, menghormati, sekaligus menghargai perjuangan pendiri bangsa dalam merumuskan dasar negara Indonesia. " Kita sebagai generasi penerus bangsa harus dapat memaknai Pancasila sebagai dasar negara dan sebagai landasan berperilaku dalam kehidupan bermasyarakat",tuturnya.

Bagikan

Jangan lewatkan

Dandim Kendal Pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.