Kamis, 04 Juni 2020

Danramil Rowosari Dampingi Kunjungan Bupati Kendal di Wilayahnya



KENDAL,ROWOSARI - Danramil 0715-16/Rowosari kapten Inf Sardi dampingi kunjungan Bupati Kendal dr, Mirna Annisa di kecamatan Rowosari dalam rangka membagikan bantuan paket sembako kepada warga masyarakat , Rabu (03/06/2020).
Menurut Kapten Inf Sardi bantuan yang di berikan menyasar kepada warga yang belum mendapatkan bantuan seperti BPNT, BLT, maupun PKH, juga menangani warga yang memiliki usaha yang terdampak Covid-19, "Bantuan yang di berikan sejumlah 750 paket sembako yang berisi beras 15 kg, gula pasir 2 kg dan minyak goreng 1 kg",, terangnya.
Dalam kesempatan itu, Bupati Mirna menyerahkan secara langsung kepada warga yang kemarin belum mendapatkan bantuan. Hal itu dilakukan sekaligus untuk memastikan bahwa orang tersebut memang berhak mendapatkannya."sedikit bantuan paket sembako ini semoga dapat bermanfaat bagi keluarga panjengan ditengah pandemi virus Covid-19," tutur Bupati Mirna saat menyerahkan bantuan tersebut.
turut hadir dalam kesempatan tersebut  para Kepala Dinas terkait, Anggota DPR RI  komisi X Dr. H. A. Mujib Rohmad M. H., Wakil Ketua DPRD Kendal, Ainurohim, Camat Rowosari Slamet Riyadi, dan Kepala Desa setempat beserta jajarannya.
(pendimkendal/bazo)

Bagikan

Jangan lewatkan

Danramil Rowosari Dampingi Kunjungan Bupati Kendal di Wilayahnya
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.